Pengertian Akuntansi Manajemen

Definisi Umum Akuntansi Manajemen

Pengertian Akuntansi Manajemen – Akuntansi manajemen juga biasa disebut dengan akuntansi manajerial adalah salah satu dari sekian banyak bidang akuntansi yang memiliki fungsi untuk menyajikan laporan-laporan yang ditujukan untuk pihak internal perusahaan terutama untuk pihak manajemen untuk melaksanakan tugas/proses manajemen seperti perencanaan, pengarahan, pengorganisasian dan pengendalian. Dalam akuntansi manajemen memang difokuskan untuk memberikan data informasi keuangan / financial report guna keperluan interen perusahaan. Informasi yang disajikan oleh akuntansi manajemen sangat diperlukan guna mengambil kebijakan / strategi apa yang harus diambil untuk tahun berikutnya. Karena, dengan data dan informasi akurat maka pihak manajemen akan bisa memberikan arahan yang tepat pula.

Mudahnya akuntansi manajerial atau akuntansi manajemen merupakan sistem akuntansi yang berkaitan dengan ketentuan dan penggunaan informasi berupa akuntansi untuk memanajemen suatu organisasi. Akuntansi manajemen juga berguna untuk memberikan dasar kepada manajemen untuk membuat keputusan bisnis yang akan membuat manajemen lebih siap dalam pengelolaan dan melaksanakan fungsi kontrol.

 

Pengertian Akuntansi Manajemen

 

Fungsi Akuntansi Manajemen

Pengertian Akuntansi Manajemen – Fungsi Akuntansi Manajemen yaitu:

  1. Menghasilkan runtutan informasi mengenai keuangan untuk kepentingan sebuah manajemen atau pihak internal perusahaan untuk mencapai suatu perwujudan visi misi dan  tujuan perusahaan. Informasi keuangan dibutuhkan sebagai bahan pertimbangan keputusan dan menilai hasil yang sudah tercapai oleh perusahaan.
  2. Mengidentifikasi. Mengukur dan melaporkan informasi keuangan dalam bentuk laporan keuangan yang sistematis, detail dan transparan. Hal tersebut memungkinkan adanya penilaian dan keputusan yang jelas dan tegas. Penilaian tersebut didapat dari informasi akuntansi manajemen yang dilakukan oleh pihak-pihak dalam suatu perusahaan.
  3. Menyajikan suatu laporan sebagai satu kesatuan usaha. Kepentingan pihak internal datau orang dalam perusahaan untuk menjalankan proses manajemen meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian.

 

 

Manfaat Akuntansi Manajemen

Pengertian Akuntansi Manajemen – Manfaat akuntansi manajemen yaitu:

 

1. Membantu dalam penyusunan perencanaan yang efektif

Akuntansi manajemen bagi manajer yaitu membantu dalam membuat perencanaan program-program bisnis perusahaan. Biasanya orang menyebutnya sebagai penganggaran. Setiap bisnis pasti memerlukan perkiraan dana yang dibutuhkan agar kegiatan perusahaan bisa berjalan dengan baik dan lancar.

 

 

2. Membantu proses pengawasan pengendalian

Akuntansi manajemen bermanfaat untuk membantu proses pengawasan pengendalian perusahaan atas penyimpangan perencanaan yang mungkin terjadi. Jika terjadi suatu penyimpangan tentu kegiatan usaha menjadi tidak lancar dan berujung pada kerugian materiil. Akuntansi Manajemen di sini mampu mencegah terjadinya hal-hal tersebut.

 

 

3. Sebagai acuan operasional

Makna Akuntansi Manajemen di sini sebagai acuan dari operasional usaha sehari-hari untuk mendapatkan suatu sistem kerja yang efektif dan efisien. Perusahaan yang bisa berkembang dan berhasil yaitu membutuhkan adanya sistem operasional yang baik sesuai standar. Manajer memiliki kebutuhan yang konstan terhadap informasi akuntansi manajemen.

 

 

4. Menyediakan informasi keuangan

Adanya akuntansi manajemen yaitu menyediakan informasi keuangan yang relavan bagi manajemen perusahaan dalam pelaksanaan fungsi perencanaan. Manfaat utama dari akuntansi manajemen yaitu membantu perusahaan dalam fungsi perencanaan yang sebelumnya telah di susun oleh para manajer perusahaan.

 

 

5. Menyediakan alat analisa

Akuntansi manajemen bermanfaat sebagai penyedia alat analisa. Alat analisa ini bersifat kuantitatif dan kualitatif sebagai dasar dari pengambilan keputusan manajemen.

 

 

6. Menyediakan informasi pihak eksternal

Manajemen keuangan berguna untuk menyediakan informasi bagi pihak eksternal perusahaan dalam hal pelaporan usaha. Perusahaan tidak mungkin tidak berhubungan dengan pihak lain untuk menjalin kerja sama agar usahanya semakin lancar. Nah akuntansi manajemen inilah yang berguna untuk asosiasi usaha.

 

 

7. Menyediakan informasi penetapan dan pertanggungjawaban

Akuntansi manajemen juga bermanfaat sebagai penetapan dan pelaporan pertanggungjawaban masing-masing unit kerja perusahaan dan manajerial perusahaan tersebut. Perusahaan besar biasanya terdiri dari unit-unit kecil. Fungsinya untuk memudahkan pihak perusahaan dalam pembagian kerja yang jelas. Sehingga kegiatan usaha perusahaan mampu berjalan lancar.

 

 

8. Memudahkan koordinasi aktivitas perusahaan

Selanjutnya laporan akuntansi berguna untuk mempermudah koordinasi aktifitas yang ada pada sebuah perusahaan. Banyaknya unit kerja dalam perusahaan mengharuskan seluruh unit kerja bisa bekerja sama dengan baik dan lancar. Hal tersebut membutuhkan akuntansi manajemen untuk memudahkan koordinasi.

 

 

9. Menyediakan teknik dan sarana

Teknik dan sarana di butuhkan untuk mengukur prestasi perusahaan secara menyeluruh. Hal tersebut bisa di lihat dari laporan akuntansi manajemen. Karena akuntansi manajemen memuat data kuantitatif tertentu yang mampu menunjukkan kinerja masing-masing unit kerja serta prestasi yang di dapat oleh perusahaan.

 

Sebagai salah satu Perusahaan Internet Service Provider di Balikpapan, PT COMTELINDO berusaha memberikan pelayanan internet terbaik dengan produk produknya.

Anda bisa menemukan katalog dan produk yang PT COMTELINDO tawarkan dengan menghubungi kontak di bawah ini:

Pengertian Akuntansi Manajemen

Pengertian Akuntansi Manajemen

Pengertian Akuntansi Manajemen

 

Temukan Kami di:

Pengertian Akuntansi Manajemen

 

Source : rocketmanajemen.com

Bagikan Artikel :
Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on telegram
Share on whatsapp