Pengertian Dari Jenis Jaringan Komputer
Jaringan Utama Komputer – Haii guys. Bertemu lagi dengan Admin di sini. Sudah lama kita tidak membahas tentang teknologi yang sering kita gunakan. Teknologi yang sudah ada di sekitar kita ini ternyata memiliki banyak jenis. Contohnya seperti laptop atau komputer yang biasa kita gunakan untuk mengerjakan tugas atau sekedar bermain game. Seperti yang kita ketahui, dahulu ukuran komputer sangatlah besar. Dan penggunaannya juga hanya untuk orang tertentu saja. Lalu gagasan untuk penggunaan komputer secara bersama sama pun muncul. Dengan sistem TSS / Time Sharing System, gagasan tersebut dapat terlaksana.
Daftar Isi
ToggleTSS memberikan dampak yang sangat besar kepada perkembangan teknologi manusia. Karena ini adalah awal mula tercetusnya ide ide lain yang dapat bertahan hingga saat ini. Dengan perkembangan di atas, istilah yang biasa kita sebut dengan TCP, DNS, dan WWW dapat tercipta. Memang selalu tidak sempurna di awal, tapi dengan semakin berkembangnya suatu jaman, teknologi pun akan berkembang mengikuti jaman tersebut. Setelah selesai dengan intermezzo di atas, kita akan masuk ke dalam pembahasan. Karena sejatinya jaringan komputer adalah adanya dua atau lebih perangkat komputer yang saling terhubung / terkoneksi / menyambung entah dengan kabel atau nirkabel yang digunakan sebagai sumber data antara satu dengan yang lain.
Karena setiap jaringan komputer ini bisa saja bersifat privat atau pun publik, maka dari itu alamat dari setiap perangkat keras / hardware sangat penting. Dengan adanya pengenal alamat Internet Protocol yang ada, setiap user tidak akan bisa masuk secara sembarangan. Karena dengan adanya alamat IP maka akan ada password yang harus di ketik oleh para user.
Jenis Jaringan Utama Komputer yang Ada
Jaringan Utama Komputer – Apakah semua jenis jaringan komputer itu sama? Eits, tentu saja tidak ya guys. Agar tidak bingung, mari simak penjelasan Admin berikut ini.
1.Internet
Jaringan komputer terbesar yang pernah diciptakan adalah internet. Setiap manusia yang ada di dunia ini bisa menikmati internet. Informasi atau data yang dapat di terima setiap individu tidak terbatas. Bahkan mereka bisa menggunakan peralatan hardware versi terbaru yang dapat terhubung oleh internet dengan alamat IP sendiri untuk menerima berbagai macam jenis informasi. Jangan lupa, seluruh dunia!
2.Personal Area Network / PAN
Kedua, kita akan merambah tempat yang lebih kecil. Yaitu dengan adanya PAN, wilayah kecil seperti rumah Anda atau kantor Anda dapat tercover. Karena mungkin hanya untuk bertukar data informasi di lingkup kecil, internet di lingkup kecil, dan atau printer saja, maka kebutuhan sumber yang diperlukan tidak terlalu besar.
3.Local Area Network / LAN
Ketiga, kita membahas tentang lingkungan yang kecil juga tapi lebih besar dari PAN. Yaitu LAN. Karena dengan ruang lingkup seperti sekolah, atau kantor yang mencakup beberapa divisi ini cenderung lebih memilih menggunakan konektivitas tertentu. Contohnya seperti fasilitas dengan kabel Ethernet. Untuk fasilitas nirkabel-nya, LAN juga memiliki WLAN atau Wireless Local Area Network.
4.Wide Area Network / WAN
Berikutnya ada WAN. WAN terdiri dari banyak LAN. Wilayahnya meliputi tempat yang lebih luas dari pada LAN. Gabungan dari beberapa LAN ini mampu membentuk suatu koneksi jaringan yang saling menopang dalam suatu wilayah.
5.Metropolitan Area Network / MAN
Berbeda dengan LAN, Metropolitan Area Network memiliki jangkauan jaringan komputer yang cukup jauh. Mungkin bisa di artikan bahwa koneksi antar perangkat komputer dari satu dengan yang lainnya di dalam sebuah kota adalah MAN itu sendiri.
6.Campus Area Network / CAN
Seperti dengan namanya, CAN notabenenya sama dengan MAN. Tapi dengan ruang lingkup seperti Universitas atau Institute. Kebanyakan CAN digunakan untuk keperluan praktek para mahasiswa, untuk keperluan e-mail antar Dosen, bahkan bisa juga untuk pembaharuan kelas atau jurusan yang ada di sana.
7.Virtual Privat Network / VPN
Terkahir ada VPN. Siapa sih yang tidak mau berselancar di dunia maya dengan aman? Dengan tingkat keamanan VPN, membuat para developer berlomba lomba untuk memberikan layanan terbaik mereka. VPN adalah jalur khusus untuk para user yang menginginkan data mereka aman tak memastikan tidak ada penyusup di dalam jaringan mereka.
Nah, Admin sudah menginformasikan tentang jenis jaringan komputer yang ada. Berikutnya mari kita masuk kedalam beberapa perangkat dalam jenis jaringan komputer.
Beberapa Perangkat Dalam Jenis Jaringan Komputer
Jaringan Utama Komputer – Seperti yang Admin sebut di atas, semakin berkembangnya suatu jaman, maka akan berkembang pula teknologinya. Pengoptimalan suatu kinerja dapat terus berevolusi. Sehingga efisiensi waktu dapat terpenuhi. Berikut ini adalah beberapa perangkat yang sering digunakan:
1.Wireless Card
Teknologi ini tergolong fleksibel. Dengan komputer yang canggih jaman sekarang, banyak komputer dengan fasilitas Wireless Card. Tapi tidak usah berkecil hati, karena fasilitas ini dapat Anda tambahkan sendiri ke dalam komputer Anda jika Anda belum punya. Dan perangkat ini harus ada di dalam komputer Anda jika ingin komputer Anda tetap terhubung secara nirkabel.
2.Repeater
Kedua, adalah repeater. Pernah mendengarnya? Tentu saja. Karena repeater ini adalah peralatan yang tergolong umum di kalangan anak IT. Dengan repeater, sinyal yang di terima akan lebih jelas dan kuat. Sayangnya peralatan repeater ini belum di lengkapi dengan penyaring traffic di dalam jaringan.
3.Modem
Siapa yang tidak mengenal modem? Pada tahun 2010-an modem adalah primadona bagi setiap warga di Indonesia. Karena dengan adanya modem, maka kebutuhan internet Anda akan terpenuhi dengan layanan internet terbaik dari provider penyedia internet kesayangan Anda.
4.Bridge
Dalam mengubah jaringan yang sangat besar menjadi jaringan yang lebih kecil adalah salah satu fungsi dari bridge. Dengan informasi dari data link yang ada, bridge dapat meneruskan traffic antar jaringan di data tersebut.
5.Router
Ketika ingin memasukkan jaringan LAN ke dalam jaringan yang lebih besar, maka router sangat dibutuhkan. Dengan adanya router ini, traffic yang di dalamnya pun akan lebih teratur dan tidak saling tindih. Karena router memiliki kemampuan untuk mencatat alamat IP pada semua jaringan.
6.Hub & Switch
Hub & Switch adalah bagian yang tidak bisa di pisah. Jika dilihat dengan mata telanjang, bentuk nyata dari switch adalah lebih seperti hub. Sedangkan untuk fungsinya sendiri, switch sama seperti bridge di atas.
7.Kabel Jaringan
Ini adalah kabel untuk menghubungkan jaringan antar komputer. Ada beberapa jenis kabel untuk menghubungkan jaringan antar komputer ini. Kelak akan Admin buatkan artikelnya yaa.
8.Network Interface Card / NIC
Salah satu fasilitas agar jaringan internet dapat terhubung ke komputer adalah dengan menggunakan fasilitas NIC ini.
9.Server
Terakhir ada server. Media penyimpanan informasi ini bisa berfungsi juga sebagai pengelola dalam jaringan komputer. Perlu di ingat, bahwa server ini adalah induk dari komputer klien. Sehingga kebutuhan komputer klien dapat diatasi oleh server ini.
Penghujung Artikel
Jaringan Utama Komputer – Nah kita sudah sampai di penghujung artikel. Sebenarnya masih banyak yang ingin Admin sampaikan kepada kalian guys. Mungkin di kesempatan lain, Admin akan memberikan lanjutan dari artikel ini.
Sebagai salah satu Perusahaan Internet Service Provider di Balikpapan, PT COMTELINDO berusaha memberikan pelayanan internet terbaik dengan produk produknya.
Anda bisa menemukan katalog dan produk yang PT COMTELINDO tawarkan dengan menghubungi kontak di bawah ini:
Temukan Kami di: